Resmikan Pasar Gedhe Klaten, Puan: Pasar Ini Akan Menjadi Pasar Percontohan Di Indonesia
Ketua DPR RI Dr. (H.C.) Puan Maharani meresmikan revitalisasi Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah. Ia mengatakan Pasar Gedhe Klaten akan menjadi pasar percontohan di Indonesia.
Selain Puan, acara peresmian revitalisasi Pasar Gedhe Klaten juga turut dihadiri oleh Jajaran Anggota DPR RI, Direktur Prasarana Strategis Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR RI, Kepala Daerah se Soloraya, Forkopimda Kabupaten Klaten, Sekda, para Asisten, para Staf Ahli, serta Kepala OPD Kabupaten Klaten, Segenap pedagang Pasar Gedhe pada Senin, (04/12/2023).
Bupati Klaten Sri Mulyani mengungkapkan Pasar Gedhe ini adalah bukti komitmen pemerintah menjaga eksistensi pasar tradisonal di tengah maraknya pasar modern yang berkembang saat ini. Ia berharap Pasar Gedhe Klaten tidak hanya memberikan keuntungan ekonomis bagi pedagang, namun juga berujung peningkatan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Klaten.
“Pembangunan Pasar Gedhe ini adalah bukti komitmen pemerintah menjaga eksistensi pasar tradisonal di tengah maraknya pasar modern yang berkembang saat ini. Dengan beropersainya kembali Pasar Gedhe ini, diharapkan tidak hanya memberikan keuntungan ekonomis bagi pedagang, tapi juga berujung peningkatan pertumbuhan ekonomi Kabupaten Klaten dalam upaya mewujudkan masyarakat yang Maju, Mandiri dan Sejahtera,”ungkapnya.
Lebih lanjut, Sri Mulyani juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPR RI atas pemberian bantuan sejumlah 1.100 paket sembako kepada UMKM di Kabupaten Klaten. Selain itu, masih ada lagi bantuan yang diberikan, antara lain bantuan sarana usaha menjahit busana untuk 30 orang, bantuan pengembangan diversifikasi produk bagi 60 IKM meubel, bantuan pompa air 25 unit dan bantuan perajang tembakau 14 unit. Sri Mulyani menambahkan bahwa setelah diresmikannya Pasar Gedhe, Pemkab Klaten akan membagikan 2.000 voucher belanja senilai Rp 20.000,- kepada masyarakat Kabupaten Klaten.
“Terima kasih juga kami sampaikan kepada Ibu Puan Maharani yang telah memberikan bantuan 1.000 paket sembako kepada UMKM di Kabupaten Klaten senilai Rp. 200.000 per paket yang terdiri dari : beras, gula, teh, minyak, dan telur. Ada pula bantuan berupa alat kerja bagi para UKM di Klaten. Selain itu, nanti setelah diresmikan, Pemkab Klaten akan membagikan 2.000 voucher belanja, senilai Rp. 20.000.000,- bagi para pengunjung yang hadir di Pasar Gedhe ini,” imbuhnya.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua DPR RI Dr. (H.C.) Puan Maharani menuturkan bahwa sering kali pasar menjadi cerminan dari ekonomi suatu daerah. Oleh karena itu, pasar disetiap daerah itu harus diberikan fasilitas yang baik agar bersih dan membuat masyarakat nyaman untuk berbelanja di pasar tersebut. Puan mengatakan Pasar Gedhe Klaten akan menjadi pasar percontohan di Indonesia karena telah menggunakan eskalator dan travelator didalamnya. Ia berharap semua pihak dapat bergotong royong merawat dan memelihara pasar sehingga keberlangsungan dari pasar tersebut terjaga.
“Sering kali pasar ini merupakan cerminan dari ekonomi daerah. Maka kalau pasar itu ramai, ekonomi di daerah itu bergerak. Dan baru pertama kali di Indonesia, saya melihat pasar yang ada eskalator dan travelatornya. Pasar ini akan menjadi pasar percontohan di Indonesia, bayangkan, ini seperti mall. Dengan dibangunnya pasar yang sebagus ini, semodern ini, ini menjadi ikonnya Klaten, semoga tetap bersih dan nyaman. Saya harapkan semuanya bergotong royong untuk merawat dan memelihara pasar. Kita harus berikan yang terbaik bagi masyarakat Klaten. Semoga pasar ini dapat membawa ekonomi Klaten menjadi lebih baik,” tuturnya.
Terakhir, Ketua DPR RI didampingi Bupati Klaten dan lainnya menekan sirine sebagai tanda diresmikannya Pasar Gedhe Klaten.
(Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim Setda Kabupaten Klaten)
Dokumenasi/Foto lainnya :
↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓
Click Here To See More