Wakil Bupati Klaten Membuka Acara Desiminasi Pra Audit Kasus Stunting di Kabupaten Klaten Tahun 2022
Acara digelar pada hari Jumat Pagi (05/08) di Aula Kemenag Kabupaten Klaten. Kegiatan ini dilaksanakan guna mengetahui sejauh mana Program dan kegiatan yang kita laksanakan dalam rangka Akselerasi atau Percepatan Penurunan Stunting di Kabupaten Klaten bisa dilaksanakan secara efektif dan efisien.
“Upaya percepatan penurunan stunting sebagai gerakan bersama tentunya memerlukan komitmen dan kerja keras kita bersama seluruh Organisasi Perangkat Daerah serta keterlibatan semua stakeholders yang ada. Sesuai dengan target tahun 2024 yang telah ditetapkan oleh Bapak Presiden yaitu 14 persen.” Tutur Yoga Hardaya
(Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim Setda Kabupaten Klaten)
Dokumenasi/Foto lainnya :
↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓
Click Here To See More