HUT ke-8 RSUD Bagas Waras Klaten Terus Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Bagi Masyarakat

RSUD Bagas Waras Klaten merayakan ulang tahunnya yang ke-8. HUT RSUD Bagas Waras sendiri jatuh pada tanggal 24 Oktober dan terdapat beberapa rangkaian kegiatan yang telah dilakukan.

HUT ke-8 RSUD Bagas Waras Klaten Terus Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Bagi Masyarakat

Turut hadir dalam peringatan HUT ke-8 Bagas Waras Klaten, Forkopimda Kabupaten Klaten, Sekretaris Daerah Kabupaten Klaten, Asisten dan Staf Ahli, Kepala OPD Kabupaten Klaten, Camat, jajaran RSUD Bagas Waras, Kepala Puskesmas di Klaten, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan lain sebagainya di Grha Bung Karno, Kamis (07/12/2023). 

Direktur RSUD Bagas Waras, Limawan Budiwibowo melaporkan dalam rangka memperingati HUT ke-8 RSUD Bagas Waras Klaten telah melakukan beberapa kegiatan. Ia mengatakan bahwa RSUD Bagas Waras akan terus berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan kepada pasien sesuai dengan visi misinya serta akan terus berbenah. 

“Dalam peringatan HUT ini, kami telah melakukan beberapa kegiatan, antara lain sunatan masal, donor darah, pelayanan di sambang warga, bakti sosial, webinar, edukasi penurunan stunting, dll. Sebagai wujud kesungguhan kami, RSBW berkomitmen selalu meningkatkan kualitas pelayanan kepada pasien sesuai visi misi kami. Serta kami akan berusaha menyediakan tenaga kesehatan dan peralatan yang lengkap. Harapan kami pelayanan yang kami berikan dapat lebih cepat dan akurat,” ungkapnya. 

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian bantuan kepada 3 panti asuhan masing-masing Rp 5.000.000,-, bantuan kepada 2 masjid masing-masing Rp 2.500.000,-, dan bantuan bagi 6 anak sekolah yatim piatu masing-masing Rp 1.000.000,-. Terdapat pula penyerahan penghargaan kepada mitra faskes paling berkomitmen yaitu Puskesmas Wedi, Puskesmas Bayat dan Puskesmas Gantiwarno. Selain itu, juga terdapat penyerahan hadiah lomba tiktok umum/ eksternal, lomba tiktok internal dan lomba kreatifitas, kebersihan dan kerapian ruangan. Bantuan dan penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Klaten didampingi Forkopimda Kabupaten Klaten dan Direktur RSUD Bagas Waras. 

Bupati Klaten Sri Mulyani pada kesempatan yang sama mengucapkan Selamat Ulang Tahun ke 8 RSUD Bagas Waras Klaten. Ia mengatakan RSUD Bagas Waras setidaknya telah menjadi pilar penting dalam upaya memenuhi hak dasar setiap orang yang berhak hidup sehat lahir dan batin. Selain bermanfaat bagi masyarakat umum, RSUD Bagas Waras yang telah diresmikan pada 24 Oktober 2015 lalu tetap mengemban visinya sebagai rumah sakit yang unggul  memberikan pelayanan paripurna dan berkeadilan. Sri Mulyani berharap kedepan RSUD Bagas Waras dapat semakin maju, berkualitas tinggi dan semakin meningkatkan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Klaten. 

“Diusia 8 tahun RSUD Bagas Waras kita patut berbangga. Rumah sakit daerah kita ini merupakan salah satu ikon di Kabupaten Klaten. Oleh karena itu mari kita rawat dan jaga dengan baik. Serta, dengan tekad kita bersama, RSBW ini kita lanjutkan perluasan pembangunan untuk poli kliniknya. RSBW ini kan merupakan salah satu ikonnya Klaten. Dengan usia 8 tahun ini, semoga pelayanannya semakin meningkat, harus selalu berkarya, berprestasi dan semangat melayani masyarakat Kabupaten Klaten,” tuturnya.

(Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim Setda Kabupaten Klaten)

 

Dokumenasi/Foto lainnya :
↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓


Click Here To See More

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0