Gelar Apel Bersih Sungai, Bupati Klaten Minta Masyarakat Tidak Buang Sampah Sembarangan

Apel dan bersih sungai di sekitar Rowo Jombor digelar di Alun-Alun Jimbung, Jum’at pagi (21/10/2022).

Gelar Apel Bersih Sungai, Bupati Klaten Minta Masyarakat Tidak Buang Sampah Sembarangan

Apel tersebut turut dihadiri oleh Bupati Klaten, Wakil Bupati Klaten, Dandim 0723 Klaten, BPBD Provinsi Jawa Tengah, Pj Sekda, dan Kepala OPD Kabupaten Klaten serta diikuti oleh jajaran TNI, Polri, dan Relawan.

Dalam sambutannya, Bupati Klaten, Sri Mulyani menyampaikan pada kegiatan sebelumnya telah mencanangkan kegiatan gotong royong yang dilaksanakan setiap hari jum’at di seluruh instansi Pemerintah Kabupaten Klaten, Kecamatan dan Desa. Dirinya berharap pencanangan kegiatan tersebut dapat berjalan lancar dan dimaknai sebagai langkah mewujudkan Klaten yang bersih serta maju, mandiri, sejahtera. Selain itu, Bupati juga memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran baik itu TNI, Polri dan relawan yang telah membantu pemerintah daerah dalam menjaga dan merawat kawasan sekitar Rowo Jombor. 

“Hari ini kita melakukan apel kebersihan di lingkungan Rowo Jombor yang dilanjutkan dengan gotong royong. Semoga semuanya bisa semangat untuk gotong royong. Waktu itu saya mencanangkan kegiatan gotong royong di setiap hari jum’at di seluruh tempat, baik itu instansi di Pemkab Klaten dan dilanjutkan dengan wilayah Kecamatan dan Desa. Semoga gerakan ini dimaknai sebagai langkah mewujudkan Klaten maju mandiri sejahtera,” tutur Bupati. 

Selanjutnya, Bupati menambahkan bahwa saat ini wilayah Indonesia, khususnya Kabupaten Klaten memasuki cuaca ekstrem sehingga masyarakat diimbau untuk tetap waspada. Dirinya menyebut, bencana tidak hanya karena faktor alam, namun bencana dapat terjadi karena faktor manusia. Terakhir, Bupati mengingatkan kepada instansi terkait dan camat untuk senantiasa memantau wilayahnya masing-masing guna mengantisipasi terjadinya bencana. 

“Saat ini masuk cuaca ekstrem dan Klaten masuk ke dalam wilayah yang rawan bencana, dan ini perlu kita waspadai bersama. Saya imbau ke seluruh masyarakat untuk waspada terhadap gejala bencana yang timbul baik itu alam atau non alam. Jangan membuang sampah sembarangan, terutama di aliran sungai karena itu bisa menyebabkan terjadi banjir, apalagi ini sering hujan,” imbuhnya. 

Kegiatan dilanjutkan dengan melakukan gotong royong bersih sungai di area sekitar Rowo Jombor yang di bantu oleh masyarakat. Pada kesempatan tersebut, Bupati juga mengimbau masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, terutama di sungai karena dapat menyebabkan banjir.
“Ibu ibu, bapak bapak,dan semuanya, jangan membuang sampah sembarangan ya, jaga sungainya agar tidak banjir. Ini tadi saya liat sedimentasi sungainya sudah banyak dan ini rawan banjir. Saya sudah minta bantuan juga ke TNI untuk segera mengeruk sedimentasi yang ada disini,” pungkas Bupati.

(Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim Setda Kabupaten Klaten)

 

Dokumenasi/Foto lainnya :
↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓


Click Here To See More

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0