Bupati Klaten Sri Mulyani Resmikan Objek Wisata Deles Indah

Bupati Klaten resmikan objek wisata di Kawasan Lereng Merapi yaitu Wisata Deles Indah di Desa Sidorejo, Kemalang Sabtu (21/12/2024).

Bupati Klaten Sri Mulyani Resmikan Objek Wisata Deles Indah

Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Klaten yang didampingi Sekda Klaten, Kepala Disbudporapar, dan Forkopimcam Kemalang.

Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Klaten Sri Nugroho mengungkapkan pembangunan wisata di atas tanah seluas sekira 10,2 hektare itu diharapkan dapat menggeliatkan sektor pariwisata sekaligus pemberdayaan masyarakat sekitar.

Dalam sambutannya, Bupati Klaten Sri Mulyani menyebut peresmian wisata milik Pemkab Klaten yang berada di lereng Gunung Merapi tersebut merupakan hasil kerja keras banyak pihak. 

"Ini wisata sangat legendaris. Dengan wisata yang kita bangun, kita kembangkan, kita pulihkan dan kita kembalikan jaman keemasan obyek wisata Deles Indah ini menjadi wisata yang selalu digemari oleh masyarakat," ujarnya. 

Sri Mulyani menambahkan, pembangunan wisata baru tersebut diharapkan dapat semakin meningkat dan membuka peluang baru bagi pengembangan sektor pariwisata sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ia menambahkan, pemerintah daerah pun akan terus berupaya dqlam memperbaiki dan meningkatkan kualitas infrastruktur fasilitas wisata di Kabupaten Klaten.

"Selain memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah, sektor ini juga dapat membuka lapangan pekerjaan baru, memperkenalkan budaya lokal, serta meningkatkan citra positif daerah kita. Melalui kerja keras bersama antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta, kita dapat mewujudkan harapan kita untuk menjadikan objek wisata Deles Indah sebagai salah satu destinasi wisata unggulan yang tidak hanya dikenal di tingkat nasional tetapi juga internasional," imbuhnya.

(Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim Setda Kabupaten Klaten)

 

Dokumentasi/Foto lainnya :

↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓


Click Here To See More

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0