Bupati Klaten Lakukan Panen Cabai Di Bumdes Jabung Makmur
Senin pagi, (07/03/2022), Bupati Klaten yang didampingi OPD Kabupaten Klaten terkait mengecek secara langsung sekaligus menaman dan memanen cabai di Lahan Budidaya Holtikultura Bumdes Jabung Makmur di Desa jabung, kecamatan gantiwarno.
Kepada Desa Jabung, Pramono Hadi menjelaskan tanah kas desa dengan luas 70 hektar tersebut digarap secara bertahap oleh Bumdes Jabung Makmur dengan menggandeng para petani milineal untuk dijadikan lahan pertanian holtikultura dan buah-buahan.
Direktur Bumdes Jabung Makmur, Robertus Hendri Aryo Nugroho menyampaikan bahwa dari lahan seluas 70 hektar tersebut, 2 hektar lahan ditanami cabai sebanyak 12.000 ribu batang yang dapat dipanen dua kali dalam sehari selama 1,5 tahun. Direktur Bumdes menambahkan proses penjualan yang ia gunakan yaitu dengan sistem lelang dan dirinya berharap semoga kegiatan tersebut dapat memotivasi daerah lain untuk memanfaatkan lahan desanya menjadi lahan pertanian.
Bupati Klaten, Sri Mulyani yang mengecek secara langsung kebun pertanian Desa Jabung, Kecamatan Gantiwarno menyampaikan terdapat lahan 70 hektar yang dimanfaatkan untuk lahan pertanian yang ditanami beberapa jenis tanaman dan 2 hektar lahannya ditanami tanaman cabai. Selain mengecek secara langsung, Bupati Klaten juga menaman bibit cabai dan melakukan panen cabai di lahan tersebut. Dengan menggandeng para petani milineal, dirinya berharap semoga dapat menumbuhkan ekonomi baru di wilayah serta menarik para petani milineal untuk bergerak bersama memajukan dan memanfaatkan/ memproduktifkan lahan-lahan yang ada.