Pimpin Apel Siaga Pengamanan Pilkades, Bupati Klaten Ajak Seluruh Elemen Jaga Kondusifitas

Apel siaga pengamanan Pilkades Gelombang I Tahun 2023 di Kabupaten Klaten digelar di Alun-alun Kabupaten Klaten, Selasa pagi (31/05/2023).

Pimpin Apel Siaga Pengamanan Pilkades, Bupati Klaten Ajak Seluruh Elemen Jaga Kondusifitas

Apel tersebut ikuti oleh jajaran TNI, Polri, Dishub, Satpol PP, Hansip, dan lain sebagainya. Serta turut dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Klaten, Kepala OPD Kabupaten Klaten, Muspika se Kabupaten Klaten, dan lainnya. 

Selaku pembina apel, Bupati Klaten, Sri Mulyani menyampaikan bahwa pemilihan kepala desa serentak (pilkades) gelombang I Kabupaten Klaten akan dilaksanakan pada 5 Juli 2023. Guna mempersiapkan segala sesuatunya terutama keamanan, maka Pemkab Kabupaten Klaten bersama Polres dan Kodim Klaten menggelar apel siaga pengamanan pilkades gelombang I. 

“Karena tanggal 5 Juli 2023 kita akan menyelenggarakan pilkades gelombang I, kami, jajaran Forkopimda Klaten menggelar apel siaga pengamanan ini. Tujuannya adalah untuk mempersiapkan diri menjaga keamanan dan kondusifitas pilkades. Dan kami juga membangun komitmen bersama guna menjamin terselenggarakanya pilkades aman dan damai,” tuturnya. 

Sri Mulyani juga berharap semoga penyelenggaraan pilkades gelombang I dapat berjalan aman dan damai. Dirinya juga mengimbau masyarakat untuk tidak terprovokasi hal hal yang kurang baik dan senantiasa bersama mewujudkan Klaten yang kondusif. 
“Seluruh elemen saya harap dapat berkoordinasi aktif tentang apapun. Pendapat boleh beda, pilihan boleh tidak sama, tapi  tetap bersama untuk mewujudkan Klaten yang maju, mandiri, sejahtera. Mohon kerjasama dan dukungannya demi Klaten yang kondusif,” ujarnya. 

Dandim 0723 Klaten, Bambang Setyo Triwibowo menyampaikan jajaran Kodim 0723 Klaten akan senantiasa mendukung segala program dari Pemerintah Kabupaten Klaten, terutama pilkades ini. 
“Kami (jajaran Kodim 0723 Klaten), akan senantiasa mendukung program-program Pemkab Klaten, terutama pilkades gelombang I ini. Kami yakin dengann sinergritas yang sudah terbangun selama ini, pilkades ini dapat berjalan sukses. Namun kita juga masih perlu waspada,” imbuhnya.

Selanjutnya, Kapolres Klaten, Warsono mengatakan bahwa dinamika situasi saat ini yang sudah masuk tahun politik dan akan terselenggaranya pilkades merupakan miniatur pembelajaran untuk menghadapi pesta demokrasi kedepan. Dirinya mengimbau seluruh masyarakat dan personil untuk bersinergi mewujudkan pilkades Klaten yang aman dan kondusif. 

“Petakan masalah, respon cepat, selesaikan masalah sedini mungkin. Jika ada sesuatu hal yang perlu tindak lanjut, segera laporkan. Berdayakan elemen masyarakat. Kita perlu peran dari komponen masyarakat untuk menjaga kondusifitas pilkades gelombang I ini. Jangan lakukan kegiatan yang kontraproduksi, baik itu tutur kata atau perbuatan yang memicu konfilik. Serta jaga selalu netralitas dan silaturahmi,” tuturnya. 

Terakhir, dilakukan simulasi pengamanan pilkades gelombang I yang disaksikan oleh segenap tamu undangan apel. Dari simulasi tersebut, diharapkan dapat menjadi pembelajaran tentang bagaimana penanganan apabila terjadi konflik ketika pelaksanaan pilkades gelombang I Kabupaten Klaten.

(Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim Setda Kabupaten Klaten)

 

Dokumenasi/Foto lainnya :
↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓


Click Here To See More

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0