Gerakan Sholat Subuh Berjamaah Kembali Dilaksanakan Perdana di Tahun 2024

Gerakan Sholat Subuh berjamaah, kembali dilaksanakan di Masjid Raya Kabupaten Klaten, Minggu (04/02/2024). Turut hadir dalam kesempatan ini Wakil Bupati Klaten, Sekretaris Daerah Kabupaten Klaten, Perwakilan Forkopimda Kabupaten Klaten, Kepala OPD Kabupaten Klaten, Ketua MUI Kabupaten Klaten dan lainnya.

Gerakan Sholat Subuh Berjamaah Kembali Dilaksanakan Perdana di Tahun 2024

Kepala Bagian Kesra Setda Kabupaten Klaten H. Ardani, S.H., M.M melaporkan bahwa acara keagamaan seperti Gerakan Sholat Subuh Berjamaah dibiayai oleh APBD Kabupaten Klaten sehingga betul-betul dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat.
“Kegiatan pada Pagi hari ini dibiayai oleh APBD Kabupaten Klaten oleh karena itu Bapak Ibu semuanya dengan adanya kegiatan-kegiatan ini mari bersama-sama kita semarakkan sehingga masjid-masjid ini betul-betul bisa membawa syiar kita sehingga masjid tersebut betul-betul bermanfaat fiddini waddunya wal akhirah” ujar H. Ardani, S.H., M.H.

Wakil Bupati Klaten H. Yoga Hardaya S.H., M.H melalui sambutannya berpesan bahwa kegiatan Gerakan Sholat Subuh Berjamaah ini bukan untuk kegiatan seremonial saja akan tetapi dengan adanya kegiatan ini bisa bermanfaat dan membawa keberkahan
“Dengan adanya kegiatan Gerakan Sholat Subuh Berjamaah ini bukan sekedar kegiatan seremonial saja akan tetapi dengan adanya kegiatan ini saya berharap agar acara ini dapat membawa manfaat, keberkahan dan mempererat kerukunan bagi umat muslim semuanya” tutur Wakil Bupati Klaten.

Seusai sambutan Wakil Bupati Klaten kegiatan dilanjutkan dengan tausiyah oleh Ustadz Habib Muhammad Habibi bin Fauzi Al Athas , dari Yogyakarta.

Foto & Penyunting: Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim Setda Kab. Klaten
Rilis: Alif Fahmi Irvansyah/ Universitas Sebelas Maret

Dokumenasi/Foto lainnya :
↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓


Click Here To See More

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
1
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0