Gelar Musrenbang, Bupati Klaten Tekankan OPD Untuk Tindaklanjuti Aspirasi Masyarakat
Pemerintah Kabupaten Klaten menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan Kabupaten (Musrenbangkab) 2023 dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pamerintah Daerah (RKPD) tahun 2023 bertempat di Grha Buntalan, Klaten Tengah, Rabu (16/03/2022). Musrenbangkab kali ini mengusung tema Peningkatan Pertumbuhan Ekonomi Melalui Penguatan Sumber Daya Manusia dan Sarana Prasarana Wilayah yang Berkelanjutan. Acara tersebut dihadiri langsung oleh Forkopimda Kabupaten Klaten, Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Klaten, Kepala OPD Kabupaten Klaten serta dan tamu undangan lain yang mengikuti acara melalui daring.
Kepala Bappeda Kabupaten Klaten, Sunarna melaporkan tujuan dari dilaksanakannya musrenbang adalah sebagai penajaman, penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan terhadap tujuan, sasaran, strategi, arah kebijakan dan program pembangunan daerah yang telah dirumuskan dalam rancangan awal RKPD. Lebih lanjut, Sunarna menjelaskan bahwa musrenbangkab kali ini akan berisi beberapa paparan oleh pihak-pihak terkait dengan penyusunan rencana kerja Pemerintah Kabupaten Klaten tahun 2023.
Bupati Klaten, Sri Mulyani pada saat membuka musrenbangkab Klaten menyampaikan musrenbang merupakan salah satu kegiatan yang sangat penting bagi pemerintah daerah guna merumuskan atau menyamakan presepsi tentang rencana pembangunan kedepan. Bupati Klaten menjelaskan ada beberapa prioritas dalam RKPD 2023 Kabupaten Klaten yaitu Penguatan pertumbuhan ekonomi berbasis potensi lokal, Pengurangan tingkat kemiskinan dan pengangguran, Pengembangan kualitas sumber daya manusia, Peningkatan kualitas sarana dan prasarana wilayah, Peningkatan kualitas pengelolaan lingkungan hidup, serta Peningkatan kualitas pelayanan publik dan reformasi birokrasi
Selanjutnya, Bupati Klaten dalam kesempatan yang sama juga memaparkan bahwa terdapat beberapa program unggulan Kabupaten Klaten, antara lain, Klaten Mapan, Klaten Keren, Klaten Laris, Klaten Santer, Klaten Subur, Klaten Cetar, Klaten Tangkis, Klaten Toleran, Klaten Waras, Klaten Tuntas, Klaten Mantap, Klaten Tangguh, Klaten Lestari, Klaten Cerdas, dan yang terakhir Klaten Cekatan.
Diakhir acara, Bupati Klaten mengucapkan terima kasih atas saran dan masukan yang diberikan oleh masyarakat. Lebih lanjut, Bupati Klaten meminta seluruh Kepala OPD terkait untuk menindaklanjuti aspirasi yang diberikan oleh masyarakat agar pembangunan di Kabupaten Klaten dapat segera dilakukan. Dirinya berharap semoga pada tahun 2023, perekonomian di Indonesia khususnya di Kabupaten Klaten dapat kembali pulih serta angka kemiskinan dan pengangguran menurun.