Berdayakan Pegiat Seni Lokal, Pemerintah Kabupaten Klaten Gelar Festival Reog

Pemerintah Kabupaten Klaten menggelar Festival Reog di Simpang Lima Klaten Town Square, Jum’at sore, (22/12/2023).

Berdayakan Pegiat Seni Lokal, Pemerintah Kabupaten Klaten Gelar Festival Reog

Kegiatan tersebut digelar untuk memberdayakan pegiat seni lokal Kabupaten Klaten serta melestarikan kebudayaan Indonesia.

Ditemui seusai acara, Bupati Klaten, Sri Mulyani menyampaikan Pemerintah Kabupaten Klaten menyuguhkan hiburan reog untuk seluruh masyarakatnya di sepanjang Jalan Pemuda Klaten, tepatnya di Simpang Lima Klaten Town Square. Ia menuturkan kegiatan tersebut merupakan kegiatan hiburan yang digelar menjelang natal dan tahun baru 2024.

“Kegiatan ini sungguh luar biasa. Kita berikan suguhkan hiburan untuk seluruh masyarakat Kabupaten Klaten yang kami lokasinya di jalan pemuda, tepatnya di Simpang Lima Plasa Klatos (Klaten Town Square). Ini kami, Pemerintah Kabupaten Klaten, memberikan hiburan kepada seluruh masyarakat menjelang natal dan tahun baru,” tuturnya.

Sri Mulyani menambahkan tujuan dari kegiatan Festival Reog tersebut adalah untuk menumbuhkan UMKM yang di Kabupaten Klaten serta sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap kebudayaan lokal/ Indonesia. Dirinya berharap, kegiatan serupa dapat menghibur masyarakat serta menumbuhkan perekonomian masyarakat.

“Tujuan kami dari gelaran Festival Reog ini adalah untuk menumbuhkan, membangkitkan UMKM yang ada juga sebagai kepedulian kami akan kebudayaan di Indonesia. Semoga masyarakat terhibur, tahun ini benar-benar pesta, karena pemerintah daerah banyak memberikan hiburan untuk masyarakat klaten. Harapan kami perekonomian UMKM tumbuh dengan event-event yang sudah kami gelar selama tahun 2023. Kami tentu akan terus berbenah untuk Klaten keren,” pungkasnya.

Dalam festival reog tersebut, terdapat 13 kontingen reog dari berbagai kecamatan di Kabupaten Klaten. Masing-masing kontingen menerima dana apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Klaten sebesar Rp. 4.500.000,-.

Turut hadir menyaksikan pagelaran reog tersebut, Bupati Klaten, Wakil Bupati Klaten, Perwakilan Forkopimda Kabupaten Klaten, Sekretaris Daerah Kabupaten Klaten, Asisten dan Staf Ahli Bupati, Kepala OPD Kabupaten Klaten, Camat, dan lainnya.

(Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim Setda Kabupaten Klaten)



Dokumenasi/Foto lainnya :
↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓ ↓


Click Here To See More

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0