Hadiri Penyalaan Serentak Electrifying Agriculture PLN, Wabup Klaten Berikan Apresiasi

PLN UP3 Klaten ikut meramaikan program penyalaan serentak di sektor agrikultur di seluruh wilayah kerja PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan DIY di SWD Farm Desa Soka, Kecamatan Karangdowo , Selasa (13/06/2023).

Hadiri Penyalaan Serentak Electrifying Agriculture PLN, Wabup Klaten Berikan Apresiasi

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Klaten, Jajaran PLN UP3 Klaten, OPD Kabupaten Klaten terkait, peternak dan lain sebagainya.

Senior Manger Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN UID Jawa Tengah dan DIY, Ari Prasetyo Nugroho mengatakan, melalui Ceremony Penyalaan Serentak Electrifying Agriculture 287 Pelanggan Total daya 2.222.400 VA PLN UID Jawa Tengah dan DIY,  diharapkan memberikan kemudahan untuk memperoleh listrik.

Lebih lanjut, Ari mengungkapkan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat, pihaknya terus menggenjot Program Electrifying Agriculture yang mana dilakukan berdasarkan adanya mata pencaharian masyarakat Indonesia di sektor pertanian dan peternakan.
"Itu alasan mengapa kami sangat konsen untuk mengembangkan program tersebut dan selama ini kami mengetahui bahwa electrifying agriculture kurang berkembang. Masyarakat masih menilai bahwa listrik itu sangat sulit. Dengan program itu, akan kami sampaikan bahwa listrik itu mudah untuk didapatkan oleh para petani, peternak dan petambak serta lain sebagainya," jelasnya. 

Wakil Bupati Klaten, Yoga Hardaya menyampaikan program dari PLN ini sangat ditunggu-tunggu oleh pengusaha. Hal itu dirinya sampaikan karena banyak dari pengusaha terutama peternak yang merasa diuntungkan dan diringankan dengan adanya program tersebut. 

“Program ini sangat kami tunggu-tunggu. Dimana program yang diselenggarakan oleh PLN ini dapat meringankan dan menguntungkan para pengusaha peternak ayam, baik ayam pedaging maupun ayam petelur yang selama ini memiliki ketergantungan dengan diesel. Maka dengan program ini akan banyak penghematan,”tuturnya.

Yoga Hardaya menambahkan saat ini PLN juga telah memperbarui beberapa pelayanannya sehingga para pelanggan dapat dengan mudah mengakses pelayanan maupun program yang diberikan oleh PLN. Terakhir, Yoga menyampaikan terima kasih kepada PLN dan berharap semoga kedepan kerjasama antara PLN dan Pemerintah Kabupaten Klaten dapat terus berjalan serta bersama menumbuhkan perekonomian masyarakat. 

“Sekarang PLN sudah memperbarui layanan dan programnya juga inovatif. Ini merupakan kemajuan dan bentuk kerjasama PLN guna menumbuhkan ekonomi di Indonesia, khususnya di Kab Klaten sendiri. Dengan adanya terobosan yang dilakukan oleh PLN ini saya ucapkan terima kasih serta apresiasi tinggi dan semoga kerjasama ini dapat berkelanjutan,”pungkasnya.

(Dokumentasi Pimpinan Bagian Prokopim Setda Kabupaten Klaten)

 

Dokumenasi/Foto lainnya :
↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓  ↓


Click Here To See More

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0