Bupati Ingin Keberadaan Warung-Warung di Girpasang Ditata Dengan Baik
Bupati Klaten, Sri Mulyani soroti keberadaan sejumlah warung di Kampung Girpasang, Desa Tegalmulyo, Kemalang. Sebab, bangunan tersebut dinilai tidak memperhatikan estetika, sehingga tidak sedap dipandang serta dapat berpengaruh terhadap kunjungan wisatawan. Hal tersebut disampaikan Bupati Klaten pada saat melakukan rapat koordinasi penataan wisata Girpasang, Sabtu siang (02/04/2022).
"Untuk mewujudkan ekonomi yang berkelanjutan, maka kita harus memperhatikan perawatan jembatan dan menjaga estetika lokasi wisata, jangan hanya asal membangun karena nanti juga akan berpengaruh ke kunjungan wisatawan.” ungkap Bupati Klaten
Selanjutnya, Bupati Klaten menyampaikan bahwa keberadaan warung di Kampung Girpasang tersebut perlu ditata dengan memperhatikan estetika dan keseragaman bangunan.
“Tempat ini harus ditata betul dengan memperhatikan estetika dan keseragaman bangunannya. Terlebih hal itu bisa mendukung keindahan lokasi wisata Girpasang.” tambah Bupati Klaten
Terakhir, Bupati Klaten berharap semoga warga Kampung Girpasang mau menerima masukan dan saran dari Pemerintah Daerah Kabupaten Klaten terkait dengan penataan warung yang berada di area tersebut. Selain itu, Bupati juga berharap semoga wisatawan dapat berkunjung kembali sehingga mampu mendongkrak perekonomian jangka panjang.
“Saya harap masukan ini dapat diterima oleh warga Kampung Girpasang sekalian untuk menciptakan destinasi wisata yang indah. Saya juga berharap semoga wisatawan nyaman dan kembali lagi sehingga ekonomi masyarakat meningkat.” pungkas Bupati Klaten